🚀Penambahan Fitur Filter Customer Fleet pada Delivery Summary
Last updated
Last updated
Halo Kawan Simpli! Pada rilis kali ini terdapat penambahan fitur filter Customer Fleet pada Rekap Surat Jalan atau DS (Delivery Summary), agar dapat memudahkan Kawan Simpli dalam menggunakan fitur RO.
Filter ini ditambahkan dengan tujuan untuk mempermudah user untuk memilih atau mengelompokkan DO berdasarkan customer yang ada pada suatu CustomerFleet. Contoh seperti pada gambar:
Dikarenakan CustomerFleet (Armada Pelanggan) merupakan gabungan dari dua (2) master data yaitu Armada dan Pelanggan, maka ada hubungannya dengan armada yang dipilih di atas.
Meskipun filter yang ditambahkan hanya akan berpengaruh terhadap DO di bawah, sistem akan mendeteksi kira-kira apakah ada armada yang tidak bisa digunakan untuk optimasi berdasarkan filter CustomerFleet yang dipilih.
Contoh:
Ada 2 CustomerFleet, ganjil dan genap. Jika yang difilter adalah genap dan armada yang dipilih merupakan armada-armada yang merupakan bagian dari CustomerFleet ganjil, maka akan muncul warning "Beberapa kendaraan mungkin tidak digunakan untuk optimasi berdasarkan filter CustomerFleet di bawah" seperti pada gambar:
Jangan ragu untuk menghubungi tim Customer Success Kami jika ada pertanyaan atau memerlukan bantuan. Kami siap membantu, Kawan Simpli! Terima kasih telah memilih SimpliDOTS. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan experience Kawan Simpli dalam menggunakan SimpliDOTS.