
πPembaruan SFA versi 3.5.13 [23 October 2025]
Halo, Kawan Simpli!
Androsim bawa kabar gembira, nih!
Kini, terdapat fitur baru pada SFA (Sales Force Automation) agar dapat memudahkan user dalam memaksimalkan penggunaan sistem.
Whatβs New
Pembaruan: Keamanan Data Transaksi Saat Ganti Akun Login
Pembaruan: Sinkronisasi Otomatis Data Kunjungan (Instan Sync)
Pembaruan: Perekaman Data Kunjungan di Activity Log
Perbaikan: Perhitungan Promo Bertingkat (Tier Promo)
Fitur Baru: Bantuan Cepat untuk Support
π Pembaruan: Keamanan Data Transaksi Saat Ganti Akun Login
Kami baru saja merilis pembaruan penting untuk meningkatkan keamanan dan perlindungan data transaksi, terutama saat Anda berganti akun (username) di perangkat yang sama. Pembaruan ini membantu mencegah risiko hilangnya data transaksi yang belum sempat terkirim ke backoffice.
β οΈ Peringatan Saat Ganti Akun
Sekarang, setiap kali Anda mencoba Login atau masuk menggunakan Biometrik (Sidik Jari/Face ID) dengan username yang berbeda dari sebelumnya, sistem akan melakukan pengecekan tambahan.
Jika di perangkat Anda masih ada data transaksi (Sales Order, Invoice, Pembayaran, dll.) yang belum terkirim (unsent/pending sync) dari akun lama, Anda akan melihat popup peringatan seperti berikut:

Login
Anda akan masuk dengan username baru.
β οΈ Semua data lama yang belum terkirim akan dihapus permanen.
Batal
Anda akan tetap di halaman login.
β Data lama tetap aman dan tidak dihapus.
Silakan login kembali dengan username lama untuk mengirim data tersebut terlebih dahulu.
π Peringatan Saat Logout (Data Belum Terkirim)
Jika Anda mencoba Logout sementara masih ada data yang belum terkirim, sistem juga akan menampilkan popup konfirmasi.

Sync
Sistem akan mencoba mengirim (sync) semua data transaksi terlebih dahulu.
Logout
Anda keluar dari akun tanpa mengirim data.
β Data yang belum terkirim tetap tersimpan aman di perangkat, dan akan dikirim saat Anda login kembali dengan akun yang sama.
π‘ Mengapa Pembaruan Ini Penting?
Pembaruan ini dirancang agar Anda memiliki kendali penuh atas data transaksi dan mendapatkan peringatan yang jelas sebelum sistem menghapus data lama akibat pergantian akun.
π Tips Penting untuk Pengguna
Pastikan semua transaksi sudah berhasil di-sync (terkirim) sebelum Logout atau berganti username.
Jika muncul peringatan seperti di atas dan data lama masih diperlukan, pilih βBatalβ, lalu login kembali dengan akun lama untuk mengirimkan data tersebut.
β‘ Pembaruan: Sinkronisasi Otomatis Data Kunjungan (Instan Sync)
Sekarang, setiap kali Anda melakukan Check-in atau Check-out, data akan langsung tersinkronisasi otomatis ke backoffice!
Dengan fitur ini, Anda tidak perlu lagi khawatir data kunjungan salesman tertinggal atau lupa di-sync.
Proses Menunggu Sesaat
Setelah menekan tombol Check-in atau Check-out, akan muncul layar Loading (Sinkronisasi Data) selama beberapa detik. Ini adalah proses pengiriman data Anda ke backoffice.

Tanda Sukses
Proses Check-in atau Check-out dianggap berhasil jika layar loading hilang. Artinya, data kunjungan Anda sudah terkirim ke backoffice.
Tanda Gagal
Jika koneksi internet bermasalah dan data gagal terkirim, akan muncul popup Gagal Sync. Anda bisa melakukan sync ulang dari halaman Home. Jika Anda lupa melakukan sync, sistem akan otomatis mencoba mengirim ulang (auto-retry) pada saat Check-in berikutnya.

π‘ Catatan Penting
Untuk transaksi Sales Order yang menggunakan promo, proses pembayaran hanya dapat dilanjutkan jika data transaksi sudah berhasil terkirim ke server. Hal ini untuk memastikan perhitungan promo tercatat dengan benar di sistem backoffice.
π οΈ Pembaruan: Perekaman Data Kunjungan di Activity Log
Kami telah melakukan pembaruan pada sistem untuk memastikan setiap aktivitas Check-in dan Check-out kini terekam otomatis di Activity Log pada backoffice.
Dengan pembaruan ini, setiap aktivitas salesman di lapangan memiliki rekam jejak yang lengkap dan dapat ditelusuri, sehingga memudahkan Anda untuk:
Memantau waktu dan lokasi kunjungan secara akurat.
Memverifikasi aktivitas lapangan secara transparan.
Menjaga konsistensi data kunjungan antara aplikasi dan backoffice.
π Manfaat Utama:
Semua aktivitas lapangan kini memiliki rekam jejak yang tersimpan dengan aman di sistem, sehingga Anda memiliki kontrol penuh terhadap riwayat kunjungan tim sales.

β¨ Perbaikan: Perhitungan Promo Bertingkat (Tier Promo)
Kami telah melakukan perbaikan penting pada cara sistem menghitung diskon Promo Bertingkat (Tier Promo) di Sales Order dan Sales Invoice.
Pembaruan ini memastikan sistem memberikan diskon yang akurat sesuai dengan tier promo yang berlaku.
π§ Apa yang Diperbaiki?
Sebelumnya, dalam kondisi tertentu sistem bisa salah menghitung promo dengan menerapkan lebih dari satu tier sekaligus, sehingga total diskon menjadi terlalu besar. Sekarang, sistem akan otomatis memilih dan hanya menerapkan satu tier promo tertinggi yang memenuhi syarat total pembelian Anda.
π‘ Contoh Perubahan Logika
Tier 1
β₯ Rp 500.000
10%
Tier 2
β₯ Rp 1.000.000
15%
Tier 3
β₯ Rp 2.000.000
20%
Rp 1.500.000
Sistem bisa menerapkan Tier 1 dan Tier 2 sekaligus.
Hanya menerapkan Tier 2 (15%) sesuai ketentuan.
β
Dampak untuk Anda
Perhitungan diskon pada Sales Order dan Sales Invoice kini lebih akurat dan sesuai syarat promo.
Tidak ada perubahan pada cara Anda membuat transaksi, hanya logika perhitungan di belakang layar yang diperbaiki.
π οΈ Fitur Baru: Bantuan Cepat untuk Support
Kami menghadirkan fitur baru yang membuat proses pelaporan dan perbaikan masalah data Kunjungan Harian menjadi jauh lebih cepat, otomatis, dan efisien.
π‘ Apa yang Baru?
Kami telah meningkatkan fungsi tombol βKirim Data (Send Data)β pada halaman Daily Visit. Kini, fitur ini tidak hanya mengirim ulang data, tetapi juga mengumpulkan informasi teknis otomatis untuk membantu tim Support menangani kendala Anda lebih cepat.

βοΈ Manfaat untuk Anda
Pelaporan Instan
Jika Anda menemukan data Kunjungan Harian yang gagal terkirim ke backoffice, cukup pilih tanggal visit dan tekan tombol Kirim (Send).
Sistem akan otomatis mengirimkan informasi teknis lengkap dari data tersebut ke server.
Perbaikan Lebih Cepat
Anda tidak perlu lagi menjelaskan error atau melampirkan tangkapan layar atau screenshot.
Cukup gunakan tombol Kirim, dan sistem kami akan menangani sisanya secara otomatis.
Fokus pada Pekerjaan Anda
Anda tidak perlu lagi menjelaskan error atau melampirkan tangkapan layar.
Cukup gunakan tombol Kirim, dan sistem kami akan menangani sisanya secara otomatis.
Cara Kirim Tiket Permintaan Penyelesaian Masalah:
Selamat mencoba, Kawan Simpli!
Jangan ragu untuk menghubungi tim Customer Success Kami jika ada pertanyaan atau memerlukan bantuan. Kami siap membantu, Kawan Simpli! Terima kasih telah memilih SimpliDOTS. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan experience Kawan Simpli dalam menggunakan SimpliDOTS.

Last updated